Pelaku PETI Satui Diamankan Polres Tanbu - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Minggu, 31 Januari 2016

    Pelaku PETI Satui Diamankan Polres Tanbu



    Tanah Bumbu -
    Sebanyak 4 Perwira dan 13 Brigpol yang dipimpin oleh Kapolres dan Kasat Reskrim beserta Kapolsek Satui pada Ops PETI, Minggu (31/01/16) berhasil mengamankan beberapa pelaku beserta alat berat berupa excavator.

    Kapolres Tanah Bumbu AKBP Kus Subiyantoro S.Ik mengatakan, operasi gabungan dilakukan pada sekira pukul 02.40 Wita dinihari dan berhasil mengamankan 4 pelaku serta 3 unit alat berat.

    "Dua alat berat tak diketahui pemiliknya, sedangkan 1 unit diamankan bersama dengan pelaku dan para anak buahnya," sebut Kapolres sambil menyebut informasi adanya kegiatan PETI didapat dari warga.

    Untuk para pelaku yang berhasil diamankan dalam operasi gabungan tersebut, yaitu Jamaluddin Alias Jamal Bin Sarif (35) warga Sei Danau yang menambang di Pit 6 Mulya Areal PKP2B PT.Arutmin Indonesia.

    "Jamal diamankan bersama 3 anak buahnya, yaitu Rahmad alias Amat (20), Rajuddin (27) dan Syahrani (35) beserta 1 unit alat berat Excavator CAT 320," tambahnya.

    Sedangkan 2 unit alat berat lainnya yang berhasil diamankan lanjut Kapolres, berada di Pit 7 Mulia berjenis Hitachi 330 dan Pit 4 merk Hyundai 320.

    "Para pelaku sekarang sudah diamankan di Mako Polres Tanbu, selanjutnya akan di proses tahap sidik," pungkas Kus Subiyantoro. (M12/Rel)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda