DPRD Kotabaru Ramai Tinggalkan Kantor - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Selasa, 26 April 2016

    DPRD Kotabaru Ramai Tinggalkan Kantor

    Kotabaru -
    Terhitung sejak Tanggal 26 hingga 29 April 2016, Kantor DPRD Kotabaru kosong, karena semua Wakil Rakyat tersebut berangkat bersamaan ke Banjarmasin.

    Terkait kosongnya Kantor DPRD tersebut, seorang warga, Irwan berkomentar, mestinya Anggota Dewan kalau mau berangkat ke luar Daerah harus dibagi, minimal setengah saja yang berangkat, atau setidaknya ada yang menunggu hingga jika ada warga yang ingin berurusan bisa ditangani.

    "Jangan sampai masyarakat mengadu atau menyampaikan aspirasi ke Dewan orangnya tidak ada, terlebih jika datang dari jauh, apa harus menunggu lama, kan kasihan mereka datang jadi sia-sia," sebutnya.

    Menurut Sekretaris Dewan (Sekwan),
    Djoko Mutiyono,S.Sos,M.AP menyebut, kepergian para Wakil Rakyat itu dalam rangka menghadiri Acara Sosialisasi Peraturan Perundang - undangan Pembahasan Raperda ke Banjarmasin.

    "Kegiatan Dewan ‎itu sudah ada jadwalnya di Banmusnya, jadi kalau mau berurusan ke Dewan, masyarakat bisa melihat jadwal, atau menyampaikan surat dulu atau melapor ke Sekwan," ujarnya, Selasa (26/04/16). (Hasan)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda