Petani Karang Bintang Keluhkan Ratusan Kera Perusak Kebun - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Sabtu, 26 November 2016

    Petani Karang Bintang Keluhkan Ratusan Kera Perusak Kebun

    Fhoto by acehterkini.com
    Tanah Bumbu -
    Tanaman kebun kami hampir tak menghasilkan, karena habis dirusak dan dijarah oleh ratusan kera juga beruk.

    Demikian diungkap oleh Widodo, seorang petani dari Desa Dua Pematang Ulin Kecamatan Karang Bintang, yang juga merupakan Ketua PAC PDIP, Sabtu (26/11/16) usai acara Pengukuhan Ketua PAC PDIP se Kecamatan Karang Bintang.

    Dikatakannya, lahan kebun masyarakat petani dari Desa Satu hingga Desa Lima Kecamatan Karang Bintang selalu diganggu oleh kawanan kera tersebut, dan sudah beberapa kali upaya penghalauan namun tak membuahkan hasil.

    "Dulu sempat kami laporkan ke Dinas dan mengundang Perbakin, namun tak efektif. Kawanan kera tetap datang merusak kebun sayuran dan padi," keluhnya.

    Mau gimana lagi ya, lanjutnya, soalnya kawanan kera itu katanya binatang yang dilindungi, jadi tak boleh jika dibinasakan. Saya khawatir nantinya kawanan kera itu masuk kepemukiman dan menyerang anak kecil.

    Menanggapi keluhan kadernya itu, Sekretaris DPC PDI Perjuangan Tanah Bumbu, M. Syarifuddin SE selaku anggota DPRD Tanah Bumbu yang mewakili Ketua DPC PDIP Tanbu dalam acara Pengukuhan Ketua PAC itu mengatakan, akan berkoordinasi dengan pihak terkait guna membantu pencegahan dan solusi terbaik memecahkan permasalahan tersebut.

    "Akan segera kita komunikasikan dan koordinasikan dengan pihak yang berkompeten. Bagaimana nantinya agar pihak petani aman dan kawanan kera itu tidak datang lagi mengganggu," ucapnya. (M12)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda