Peran Serta Satpol PP Sukses Lancarkan Kegiatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 72 - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Jumat, 18 Agustus 2017

    Peran Serta Satpol PP Sukses Lancarkan Kegiatan HUT Proklamasi Kemerdekaan RI ke 72

    Tanah Bumbu -
    Melalui Kepala Bidang Trantibum dan Linmas, Kasatpol PP dan Damkar Tanbu Andi Aminuddin,S.Pd MM memerintahkan jajaran Satpol PP untuk segera melakukan pengamanan Flow Cart Sop Trantibum dan Linmas dalam rangka memperingati HUT Proklamasi Kemerdekaan RI 72 Tahun 2017, Kamis 17 Agustus 2017.

    "Sebagai petugas Penegakan Perda, Pengamanan dan Pengawalan para Pejabat Pemkab Tanbu, saya sudah menyiapkan anggota sebanyak 63 Personil," terang Kabid Trantibum dan Linmas, Sarmidi, S.Sos.

    Sebanyak 63 Personel ini lanjut Sarmidi, akan ditugaskan pada enam rangkaian kegiatan ; Pawai Taptu, Apel Kehormatan dan Renungan Suci, Upacara Detik Detik Proklamasi, Upacara Ziarah Nasional atau Tabur Bunga, Upacara Penurunan Bendera serta Acara Resepsi Kenegaraan.

    "Untuk Pawai Taptu 16 Personel, Apel Kehormatan dan Renungan Suci 10 Personel, Upacara Peringatan Detik-Detik Proklamasi 20 Personel, Upacara Ziarah Nasional atau Tabur Bunga 10 Personel, Upacara Penurunan Bendera 20 Personel dan Resepsi Kenegaraan 10 Personel. Semua dibawah Komando Drs.Mahdiansyah sebagai Kasi Operasi dan Pengendalian Satpol PP dan Damkar," jelasnya.

    Dikatakannya, terwujudnya Keamanan HUT RI 72 Tahun 2017 ini adalah kerja keras Kasat Pol PP dan Damkar yang sepenuhnya sangat mendapat dukungan dari 3 Kepala Bidang beserta seluruh Anggota Pol PP dan Damkar, Polres Tanah Bumbu, Kodim 1022 Tanah Bumbu, Dishub, Kecamatan Batulicin, serta Dinas lainnya yang terkait di Seksi Keamanan. (-_-)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda