Tutup Tahun 2019, Pemkab Tanbu Laksanakan Khataman Massal - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Kamis, 26 Desember 2019

    Tutup Tahun 2019, Pemkab Tanbu Laksanakan Khataman Massal

    Tanah Bumbu -
    Diujung Tahun 2019, Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu melaksanakan Khataman Massal.

    Bertempat di Masjid Agung Nurussalam Gunung Tinggi Batulicin, Kamis (26/2/12/19), ribuan anak dari 10 Kecamatan se Tanah Bumbu ikuti Khataman Massal.

    Acara Khataman Massal dihadiri Bupati Tanah Bumbu, Sekdakab Tanbu, unsur Forkopimda Tanbu, Anggota DPRD Tanbu, Pimpinan SKPD, para Camat, Ketua MUI Tanbu, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan undangan lainnya.

    Dalam sambutannya, Bupati Tanah Bumbu H. Sudian Noor mengatakan, kegiatan Khataman Al-Qur’an Massal adalah sebagai upaya kita bersama, untuk menggiatkan dan meningkatkan minat baca tulis Al-Qur’an di kalangan masyarakat Kabupaten Tanah Bumbu.

    "Semoga dengan dilaksanakannya kegiatan ini, kita semua dapat menjadikan Al-Qur’an sebagai pedoman hidup kita sehari-sehari, bersama pula kita mampu mewujudkan dan membangun kehidupan masyarakat Qur’ani di Bumi Bersujud ini," ujar bupati.

    Adapun jumlah peserta Khataman Massal 2019 keseluruhan sebanyak 3.427 orang, terdiri dari Kecamatan Batulicin 362 orang, Kusan Hilir  551 orang, Satui 174 orang, Kusan Hulu 493 orang, Sungai Loban 262 orang, Simpang Empat 490 orang, Karang Bintang 286 orang, Mantewe 168 orang, Kuranji 249 orang, Angsana 208 orang, TPQ Kemenag 215 orang, dan dari Rumah Tahfiz Ar Rozzak 10 orang. (M12)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda