Pemdes Batu Tunau Bagikan BLT DD Tahap II - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Selasa, 21 Juli 2020

    Pemdes Batu Tunau Bagikan BLT DD Tahap II

    Kotabaru -
    Pemerintah Desa Batu Tunau Kecamatan Pulau Laut Timur Kabupaten Kotabaru salurkan BLT DD Tahap II tahun 2020, Selasa (21/07/20).

    Bertempat di Aula Desa, Camat Pulau Laut Timur Drs Tri Basuki Rachmad yang hadir dalam penyaluran tersebut, berpesan dan mengimbau kepada 29 Kepala Keluarga penerima manfaat agar bantuan yang sudah diterima dipergunakan bagi ketahanan pangan keluarga.

    "Hari ini kita bagikan kembali BLT DD Tahap II Desa Batu Tunau kepada 29 KK, yang terdampak Covid-19 setelah hari Senin di salurkan di Desa Bekambit dan Desa Sungai Limau," terang Camat.

    Insya Allah bantuan uang tunai Rp. 600 ribu ini lanjutnya, akan dibagikan sebanyak 3 kali. Selanjutnya disalurkan 3 kali berikutnya dengan nilai Rp. 300 ribu, jadi jumlah seluruhnya Rp. 2,7 juta.

    "Di belanjakan untuk kebutuhan pokok seperti membeli beras, lauk pauk dan yang bermanfaat lainnya. Kalau rumah tangga pian berataan tangguh, maka otomatis di saat pandemi seperti sekarang yang sedang kita hadapi akan dapat kita cegah, belanjakan buat kebutuhan sehari- hari, jangan di belanjakan untuk keperluan lain apalagi buat bayar hutang," pintanya.

    Ditambahkan Camat, di masa pandemi seperti sekarang ini ketahanan pangan dan kesehatan lebih utama, tidak berguna uang banyak jika kita tidak sehat (sakit).

    Sementara Kades Batu Tunau Supiani yang di wakili oleh Ketua BPD Aliansyah, S. Pd, mengucapkan permohonan maaf untuk Kades yang sedang berhalangan hadir karena ada kegiatan lain di Kotabaru. 

    Untuk informasi, hari Jumat (17/07/20) telah disalurkan BLT DD Tahap II untuk 2 desa, Desa Teluk Masjid 24 KK dan Desa Karangsari Indah 36 KK. Sedangkan hari Senin (21/07/20) Desa Sungai Limau 32 KK dan Desa Bekambit 13 KK.

    Berhadir dalam pelaksanaan penyaluran BLT DD, Camat beserta staf, Babinsa, Bhabinkamtibnas, BPD dan Perangkat Desa juga para penerima bantuan. (Oge)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda