Raih Penghargaan Dari LPMP Kalsel, Wabup Kotabaru : Terima Kasih Kepada Semua Pemerhati Pendidikan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Kamis, 11 November 2021

    Raih Penghargaan Dari LPMP Kalsel, Wabup Kotabaru : Terima Kasih Kepada Semua Pemerhati Pendidikan

    Kotabaru -
    Didampingi Sekdakab Kotabaru Drs Said Ahmad MM, Wakil Bupati Kotabaru Andi Rudi Latif menerima Penghargaan dari Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) Propinsi Kalsel, Kamis (11/11/21).

    Adapun Penghargaan yang diserahterimakan di Aula Kantor Dinas Pendidikan dan Kotabaru tersebut, diraih oleh Kabupaten Kotabaru sebagai Pemerhati Pendidikan Program Sekolah Penggerak (PSP).

    "Kepada Stakeholder Pendidikan, Pengawas Sekolah, Kepala Sekolah dan seluruh Insan Pendidikan di Kabupaten Kotabaru, terima kasih atas kerja keras dan komitmennya dalam menyukseskan program sekolah penggerak di Kabupaten Kotabaru," ungkap Andi Rudi dalam sambutannya.

    Dikatakannya, kesuksesan Program Sekolah Penggerak di Kabupaten Kotabaru tentunya merupakan buah dari sinergitas kerjasama dan koordinasi dari berbagai pihak. kepercayaan yang telah diberikan oleh Kemendikbud ristek ini menjadi sebuah kebanggaan bagi Kabupaten Kotabaru, karena seleksi yang sangat ketat.

    "Pemkab Kotabaru akan selalu berkomitmen dan konsisten dalam program mendukung Program Sekolah Penggerak di Kabupaten Kotabaru," pungkasnya. (Rel)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda