Akhirnya, Lansia Yang Tenggelam di Sungai Kusan Ditemukan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Minggu, 21 Agustus 2022

    Akhirnya, Lansia Yang Tenggelam di Sungai Kusan Ditemukan

    Tanah Bumbu -
    Setelah melakukan pencarian selama 3 hari, akhirnya lansia yang tenggelam ditemukan oleh Tim Gabungan dengan kondisi meninggal dunia, Minggu (21/08/22).

    Adapun korban yang berhasil ditemukan atas nama Syamsiah (65), warga Jalan Arif Rahman Hakim RT 07 Desa Batuah, yang tenggelam dibelakang Pos Lantas Jembatan Pasar Baru Pagatan pada Jum'at (19/08/22).

    Korban Syamsiah (65), ditemukan oleh anak korban di Sungai Kusan dekat Musholla Penyolongan sekitar jam 07.10 wita.

    Dengan ditemukannya korban, Tim Gabungan masih mencari korbannlainnya, yaitu Junaide (70), warga Jalan Tepi Sungai Kusan Desa Penyolongan Kecamatan Kusan Hilir.

    Sedangkan Tim Personil  Gabungan yang terdiri dari Polsek Kusan Hilir, Kiramil Kusan Hilir, Polair, BPBD, Basarnas,Damkar, Dishub, dan PKJR dipimpin langsung oleh Kapolsek Kysan Hilir, Ipda Rachmat Arief N. S.Trk dan didampingi Waka Polsek Ipda Supriyo Sanyoto. (Rel)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda