PDI Perjuangan Tanbu Kuatkan Struktur Ranting dan Anak Ranting - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah


    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Senin, 05 Januari 2026

    PDI Perjuangan Tanbu Kuatkan Struktur Ranting dan Anak Ranting

    Tanah Bumbu -
    Selama 3 hari berturut-turut, Sabtu - Senin (03-05/01/26), DPC PDI Perjuangan Kabupaten Tanah Bumbu merapatkan barisan. 

    Melalui kegiatan Musyawarah Anak Cabang (Musancab) di 12 Kecamatan se Kabupaten Tanah Bumbu, DPC PDI Perjuangan Tanah Bumbu melakukan Penjaringan Pengurus Anak Cabang.

    Saat melakukan Musancab di Kecamatan Kuranji, Ketua DPD PDI Perjuangan Kalimantan Selatan, HM. Syaripuddin SE MAP mengatakan, kegiatan Penjaringan Pengurus Anak Cabang adalah tindak lanjut hasil Kongres VI PDI Perjuangan. 

    "Melalui Musancab ini, PDI Perjuangan melakukan penguatan struktur Tingkat Ranting dan Anak Ranting," jelas pria yang akrab disapa Bang Dhin ini.

    Dengan adanya Penjaringan Pengurus Anak Cabang ini, sebut Bang Dhin, diharapkan semua kader tetap menjaga persatuan dan saling mengokohkan barisan sesuai garis satu komando Partai PDI Perjuangan.

    "Tetap jaga soliditas dan loyalitas, pilih calon pemimpin yang siap bekerja, peduli terhadap kepentingan Partai dan Masyarakat," pesannya.

    Sementara Ketua DPC PDI Perjuangan Tanah Bumbu, Andrean Atma Maulani yang diwakili Sekretaris DPC PDI Perjuangan Tanah Bumbu, I Wayan Sudarma juga menegaskan, sesama antar kader jangan sampai terpecah belah dan selalu mengikuti intruksi garis komando.

    "Perjuangan ke depan tentu lebih berat dan penuh tantangan, untuk itu perkokoh barisan, perkuat soliditas dan rasa kebersamaan dalam kegotongroyongan," ucapnya. (Red) 






    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda