‪Diareal RTH Bakal Dipasang Sarana Wi Fi - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Senin, 26 Januari 2015

    ‪Diareal RTH Bakal Dipasang Sarana Wi Fi



    ‪bidik Kalsel -
    Beberapa kawasan Ruang Terbuka Hijau (RTH ) yang berada di Kabupaten  Tanah Bumbu kini sudah di fungsikan sebagai sarana representatif untuk santai keluarga.‬

    ‪Menurut kepala Dinas Tata Bangunan Kabupaten Tanah Bumbu, Ir. Supiani menyebut, keberadaan RTH selama ini sangat di dambakan oleh masyarakat, dimana RTH merupakan sarana penunjang hiburan masyarakat.‬

    ‪"Masyarakat tidak perlu jauh jauh keluar Tanah Bumbu untuk mencari tempat santai terutama saat akhir pekan," ungkapnya beberapa waktu lalu.‬

    ‪Selain itu kata Supiani lagi, RTH tentunya akan memberikan keindahan kota, dimana keberadaannya akan menunjukan identitas kota yang berkembang, disamping keindahan, kota akan terlihat rapi sehat dan hijau.‬

    ‪Bahkan kata dia, RTH tersebut dilengkapi lampu penghias sehingga makin menambah  keindahan pada malam harinya.‬

    ‪Sementara itu, untuk Taman Love yang berada di Batulicin kini menjadi tempat favorit bagi masyarakat, khususnya anak muda yang menikmati aneka jajanan, dimana tempat ini semakin menambah keindahan kota Batulicin pada malam harinya.

    "Untuk menunjang kenyamanan pengunjung kami akan melengkapi sarana Wi-fi sehingga dengan adanya sarana tersebut juga memberikan kemudahan pengunjung dalam mengakses sebuah informasi," jelasnya.‬

    ‪Tercatat jumlah RTH yang ada di Kecamatan Simpang Empat sejumlah 2 buah, sedangkan Kecamatan Batulicin ada 2 buah RTH.‬

    ‪"Kedepannya Pemerintah Daerah akan menambah lagi RTH yang berada di Kecamatan Kusan Hilir dan Kecamatan Satui, sehingga ditiap Kecamatan  akan terus jadikan kawasan hijau, karena selain memperindah kota  juga akan  memberikan manfaat bagi masyarakat," tandasnya.(MN/hum)


    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda