Hijaukan Tanbu, TP PKK Gelar Gerakan Perempuan Tanam Pohon - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Rabu, 02 Desember 2015

    Hijaukan Tanbu, TP PKK Gelar Gerakan Perempuan Tanam Pohon



    Tanah Bumbu -
    Dalam upaya menjaga kualitas dan melestarikan lingkungan secara nyata, Tim Pengerak PKK Kabupaten Tanah Bumbu menggelar kegiatan  Gerakan Perempuan Tanam Dan Pelihara Pohon Tahun 2015, Selasa (01/12/15).

    Kegiatan yang berlokasi di Kebun PKK Gunung Tinggitersebut dibuka secara resmi oleh Ketua TP-PKK Kabupaten Tanbu, Etty Noer Sa"adah Wahyudin, dan dihadiri beberapa pengurus organisasi wanita seperti Pengurus Dhama Wanita Persatuan, Gabungan Organisasi Wanita, Pengurus Persit Kartika Candra Kirana, Pengurus Gatriwara Tanbu serta beberapa pengurus PKK Kecamatan Serta melibatkan beberapa pelajar SD dan guru SD yang tak jauh dari lokasi tersebut.‬

    ‪"Saya menyambut gembira dan sangat mengapresiasi dengan adanya kegiatan ini. Kerena gerakan perempuan Tanam dan Pelihara Pohon ini merupakan tanggung jawab kita bersama sebagai wujud Komitmen Gerakan Perempuan Indonesia, khususnya bagi seluruh perempuan di Bumi Bersujud dalam upaya menjaga kualitas dan melestarikan lingkungan secara nyata," kata Hj. Etty Noor Sa" adah saat memberikan sambutan sebelum penanaman dimulai.‬

    ‪Dikatakannya, Gerakan Aksi tersebut juga merupakan implementasi dalam mewujudkan Kabupaten ini menjadi salah satu Kabupaten yang memiliki konsep tata kelola wilayah yang bersih dan hijau. Sekaligus bentuk kampanye memasyarakatkan tentang sadar lingkungan dalam mendorong pola hidup sehat dengan budaya tanam dan budaya pelihara pohon.‬

    ‪"Hal terpenting setelah melakukan penanaman hendaknya dipelihara secara berkelanjutan, bukan hanya ditanam semata, melainkan bagaimana memelihara pohon yang telah ditanam dapat tumbuh dan bermanfaat bagi lingkungan dan keberlangsungan hidup kita," pungkasnya.‬

    ‪Sementara itu, usai memberikan sambutan, Ketua Tim Penggerak PKK Tanbu langsung bergerak menuju titik penanaman pertama. Dengan pekarangan  yang disiapkan maka bibit batang ketapang langsung saja dia tanam.‬

    ‪Kemudian dilanjutkan dengan beberapa pengurus organisasi wanita lainnya untuk melakukan penanaman dilokasi yang sama. Namun pohon yang ditanam tidak hanya ketapang saja,namun pohon duren dan sengon maupun bibit terong juga di tanam.(MN/hum)‬




    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda