Nitizen Puji Respon Cepat Bupati Bantu Warga Terbaring Sakit - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Sabtu, 04 Juni 2016

    Nitizen Puji Respon Cepat Bupati Bantu Warga Terbaring Sakit

    Tanah Bumbu -
    Sebuah grup di media sosial Facebook bernama Gerakan Sosial Kemanusiaan Tanah Bumbu pada tanggal 3 Juni 2016 sekitar jam 14.00 wita memposting gambar seorang ibu yang terbaring sakit dan membutuhkan perhatian untuk pengobatan. Postingan itu berasal dari akun bernama Firman Mix ke Grup Gerakan Sosial Kemanusiaan Tanah Bumbu.

    Dalam grup tersebut, selain gambar juga bertuliskan "Ibu ini terbaring lemah, makan bubur sepiring sehari belum tentu habis, alamat Desa Sarigadung KM 05, memerlukan bantuan berobat jalan. Apa daya anak beliau tidak mempunyai pekerjaan tetap, semoga teman-teman ada yang ringan tangan membantu beliau".

    Dari pesan tersebut tidak di ketahui penyakit apa yang di derita oleh ibu tersebut. Postingan di grup itu pun kemudian di share oleh akun bernama Kadir Kudus Ala ke Mardani H Maming (Bupati Tanah Bumbu).

    Mendapat share postingan, Mardani pun langsung memberikan komentar "Makasih Infonya yaa".
    Tidak membutuhkan waktu yang lama, Mardani pun kembali memberikan komentar berupa sebuah gambar di Grup tersebut. Selain itu juga ada komentar Mardani berisi "terimakasih petugas kesehatan" ditandai dengan dua jari jempol.

    Gambar yang di posting Bupati Mardani H Maming adalah seorang petugas kesehatan yang sudah tiba di rumah dan bersama dengan Ibu yang sakit.
    Respon cepat dari Mardani H Maming dalam membantu warga yang sakit pun mendapat pujian dari sejumlah nitizen.

    Akun bernama Firman Mix memberikan komentar "terimakasih banyak atas bantuan semuanya. Mudah-mudahan ibu Rusminas disembuhkan atas penyakitnya".

    Sementara Rudi memberikan komentar "luar biasa kita bersyukur mempunyai pemimpin seperti beliau semoga beliau selalu sehat dan di mudahkan segala urusannya".

    Irsyal berkomentar "mantap bupatinya. Semoga semua Bupati di negeri ini peka terhadap penderitaan rakyatnya".

    Firman Mix menambahkan komentarnya "The Best dah Bupati kita". Sedangkan akun bernama Samsir Alam berkomentar "Mantap".

    Selain turun langsung kelapangan (blusukan), Mardani H Maming merupakan Bupati yang sering menggunakan tekhnologi untuk berkomunikasi dengan masyarakatnya, salah satunya melalui Media Sosial. (M12/hum)









    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda