Belasan KK WNI Eks Timor Timur Terima Bantuan Dana - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Kamis, 03 November 2016

    Belasan KK WNI Eks Timor Timur Terima Bantuan Dana

    Tanah Bumbu -
    Penyerahan Dana Kompensasi kepada Warga Negara Indonesia (WNI) Eks Timor-Timur yang berdomisili di Kabupaten Kotabaru dan Kabupaten Tanah Bumbu dilaksanakan Rabu, (03/11/16) di Balai Desa Tegal Rejo, Kecamatan Kelumpang Hilir, Kabupaten Kotabaru.

    Penyerahan bantuan dana kompensasi WNI Eks Timor Timur yang setia dengan NKRI tersebut diserahkan secara simbolis oleh Dandim 1004 Kotabaru Letkol Arh Samujiyo, sedangkan dari Kabupaten Tanah Bumbu diserahkan oleh Sekretaris Daerah Tanah Bumbu Drs. H. Said Akhmad, MM.

    Ketua KOKPIT Kalimantan Selatan, Thomas Mendez Da Silva menyebutkan ada sebanyak 201 KK WNI Eks Timor-Timor yang menetap di Kotabaru dan Tanah Bumbu menerima dana Kompensasi dari Kementerian Sosial RI.

    "Mereka yang menerima dana kompensasi adalah yang sudah terverifikasi datanya," sebut Thomas Mendes Da Silva.

    Dikatakannya, untuk WNI Eks Timor-Timur yang berdomisili di Kabupaten Tanah Bumbu yang menerima dana kompensasi ada sebanyak 16 KK. Masing-masing KK menerima dana kompensasi sebesar Rp. 10 Juta.

    Sementara itu, Sekretaris Daerah Tanah Bumbu, Drs. Said Akhmad, MM menyambut baik dengan adanya penyerahan dana kompensasi tersebut sehingga dapat membantu meningkatkan kesejahteraan keluarga.

    "Gunakanlah dana kompensasi yang telah diterima pada hari ini dengan sebaik-baiknya," ujar H. Said Akhmad dihadapan para penerima dana kompensasi.

    Sebagai bentuk ucapan terimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu dan Kabupaten Kotabaru, Ketua KOKPIT Kalimantan Selatan Thomas Mendez Da Silva mengalungkan selendang Kain Tenun Tradisional Khas Timor kepada Dandim 1004 Kotabaru Letkol Arh Samujiyo dan Sekretaris Daerah Tanah Bumbu Drs. Said Akhmad, MM.

    Penyerahan Dana Kompensasi bagi WNI Eks Timor-Timur dihadiri pula, perwakilan KODIM 1022 Tanah Bumbu, Polres Kotabaru, Polres Tanah Bumbu, Dinas Sosial Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kabupaten Kotabaru, Pemerintah Kecamatan Kelumpang Hilir dan Pemerintah Desa Tegal Rejo serta dari Bank BNI yang merupakan Bank yang diberikan kepercayaan untuk menyalurkan dana kompensasi tersebut. (MN/hum)






    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda