Camat Simpang Empat : Prioritaskan Pelayanan Kesehatan Warga Kurang Mampu - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Rabu, 19 Februari 2020

    Camat Simpang Empat : Prioritaskan Pelayanan Kesehatan Warga Kurang Mampu

    Tanah Bumbu -
    Pada acara Pelantikan Ketua RW/RT se Desa Bersujud, Camat Simpang Empat H. Syamsuddin, S. Sos. MM mengimbau para Ketua RW/RT untuk memprioritaskan pelayanan kepada warga kurang mampu.

    "Selaku ujung tombak Pemerintahan, saya mengharap para Ketua RW/RT untuk memprioritaskan pelayanan kepada warga kurang mampu, terutama dalam bidang kesehatan," ucapnya.

    Selaku camat sambungnya, saya sangat mengharapkan informasi dan masukan dari bapak bapak sekalian, terlebih terkait warga yang kurang mampu.

    "Jangan sampai warga kita yang kurang mampu tidak mendapat pelayanan maksimal," tegasnya, pada acara yang digelar di Aula Desa Kantor Desa Bersujud, Rabu (19/02/20).

    Dalam kesempatan itu, Camat Simpang Empat juga menegaskan, dirinya siap turun kelapangan memberikan bantuan jika ada warga kurang mampu yang perlu pertolongan.

    Sementara Kepala Desa Bersujud, Taupik Rahman dalam sambutannya meminta para Ketua RW/RT untuk membantu jalan nya Pemerintahan Desa menjadi lebih baik lagi.

    "Dengan area Desa Bersujud yang begitu luas, saya meminta para Ketua RW/RT untuk membantu saya memantau kondisi warga, agar pelayanan lebih maksimal, dan warga Desa Bersujud menjadi lebih baik lagi kedepannya," ungkapnya.

    Acara dihadiri perwakilan Dinas Pemerintahan dan Desa, perwakilan Dinas Kesehatan, Bhabinkamtibmas, Ketua BPD Bersujud, dan undangan lainnya. (M12)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda