Bendungan Kusan Masuki Tahap Pendataan Tegakan Isi Kebun Warga - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 13,17 Juta Kali

    Selasa, 18 Januari 2022

    Bendungan Kusan Masuki Tahap Pendataan Tegakan Isi Kebun Warga

    Tanah Bumbu -
    Didampingi jajaran Koramil dan Polsek serta Satpol PP dan Damkar Tanbu, Pemerintah Kecamatan Teluk Kepayang mengunjungi Desa Mangkalapi, Tamunih dan Desa Batu Bulan, Jum'at (14/01/22).

    Maksud kedatangan mereka ke desa tersebut, adalah untuk melaksanakan Perintah Bupati Tanah Bumbu guna percepatan kegiatan pembangunan Bendungan Kusan.

    "Dari 2000 hektar lokasi pembangunan Bendungan Kusan itu, ada sekitar 50 hektar yang telah dikebuni oleh masyarakat. Untuk itu lah, kami bersama Tim melakukan pendataan tegakan yang rencananya akan diganti rugi," ungkap Camat Teluk Kepayang, Joni Suwarno kepada media ini, Selasa (18/01/22).

    Data sementara yang kami peroleh sambungnya, ada 35 KK warga RT 06 Desa Mangkalapi, 62 KK warga RT 03 Desa Temunih dan 8 KK Dusun Batu Lasung Desa Batu Bulan yang terdampak akibat dari pembangunan Bendungan Kusan tersebut.

    Adapun tanaman kebun yang mereka tanam tambay Joni lagi, kebanyakan terdiri dari pohon Karet, Sawit, Jabon, Sungkai, Sengon, Mahoni dan tanaman buah lainnya.

    "Alhamdulillah hampir semuanya sudah terdata, dan kini tinggal perekapan untuk kemudian dilaporkan kepada Bupati Tanah Bumbu. Memang sebagian kecil masih ada yang belum, karena pemilik kebun tidak menetap disana," jelas Joni.

    Awalnya tutur Joni, masyarakat disana enggan untuk didata, namun setelah diberi penjelasan panjang lebar, akhirnya mau juga. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda