DPRD Tanbu Evaluasi Kinerja Dinas Perhubungan - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Kamis, 02 September 2021

    DPRD Tanbu Evaluasi Kinerja Dinas Perhubungan

    Tanah Bumbu -
    Dipimpin Andrean Atma Maulani selaku Ketua Komisi III DPRD Tanah Bumbu, rapat kerja avaluasi kinerja SKPD Penghasil Dinas Perhubungan digelar diruang rapat Kantor DPRD Tanah Bumbu, Kamis (02/09/21).

    Dengan didampingi Andi Hasdar dan Andi Susilo, serta dihadiri Anggota Komisi III ; Pitoyo M, Asri Noviandani, Pawahisa Mahabbatan dan H. Hasanuddin serta Dading Kalbuadi, rapat kerja tersebut dihadiri langsung oleh Plt Kadishub Tanbu, Marlan beserta staf.

    Dalam rapat, para Anggota Komisi III mempertanyakan berapa besar sudah capaian hasil yang diperoleh, dari sektor mana saja yang dipungut, dan apa saja kendala yang membuat capaian tidak terpenuhi.

    Selain itu, para Anggota Komisi III juga memberikan saran dan masukan, sektor mana saja yang bisa dipungut untuk menambah penghasilan, agar depisit yang dialami Pemkab Tanbu tidak bertambah pada tahun berikutnya.

    Dalam kesempatan itu, Kadishub Tanbu Marlan mengatakan, meski dirinya baru menjabat sebagai Plt Kadishub Tanbu, namun dirinya telah berupaya mencari peluang baru untuk menambah pemasukan daerah.

    "Yang jelas untuk target pendapatan dari sektor terdahulu, kami sudah mencapai sekitar 60 hingga 70 persen. Sedangkan untuk sektor lainnya yang akan kami garap, kami mohon dukungan pihak Legeslatif agar ada payung hukum, agar segala pungutan yang kami lakukan ada dasarnya," ungkap Marlan.

    Menanggapi hal ini, para Anggota DPRD Tanbu menyatakan siap mendukung dan membantu, demi tercapainya target pemasukan dan PAD Kabupaten Tanah Bumbu. (Red)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda