Wabup Tanbu : Kita Harus Bisa Raih Adipura - BIDIK KALSEL

  • Membidik ke Segala Arah

    ©Bidik Kalsel

    Website Ini Telah Dilihat 12,97 Juta Kali

    Kamis, 06 Oktober 2016

    Wabup Tanbu : Kita Harus Bisa Raih Adipura

    Tanah Bumbu -
    Bagaimana pun caranya, kita harus bisa meraih Penghargaan Adipura, karena memang layak. Jadi, semua pihak terkait harus saling koordinasi untuk bisa mencapai dan meraih Adipura ini.

    Demikian disuarakan Wakil Bupati Tanah Bumbu, H. Sudian Noor pada saat Rapat Persiapan Pemantauan Tahap Satu Adipura diruang rapat Setda Pemkab Tanbu, Kamis (06/10/16).

    Sebelumnya, pihak BLHD Tanbu memaparkan grafik naik turunnya nilai pada titik pantau yang ada di Kabupaten Tanah Bumbu. Pada pemaparan tersebut, dari sejumlah titik pantau terjadi penurunan nilai dan tak mencapai standar nilai minimal, yakni dibawah nilai 74.

    Mendengar paparan tersebut, Wabup langsung meminta semua pihak terkait untuk berkoordinasi dengan pihak BLHD agar ada solusi memperbaiki dan menambah nilai yang dianggap kurang.

    "Semua pihak terkait diminta agar selalu berkoordinasi agar permasalahan dilapangan bisa teratasi. Untuk itu, saya minta komitmennya secara tertulis agar Penghargaan Adipura bisa kita raih," tandasnya usai pertemuan.

    Rapat Persiapan Pemantauan Tahap Satu Adipura tersebut, selain dhadiri Wabup Tanbu dan Kepala BLHD Tanbu, juga oleh jajaran Sekretariat Pemda Tanbu, pihak Bandara, Pelindo, PKK, Dinas Pasar, Dishubkominfo, Bank, pengelola Bank Sampah, Dinas Kesehatan, Pappeda, Distabhan, PU, Dinas Pendidikan, Dishutbun, Rumah Sakit, Dprd, Pemdes, Satpol PP serta Kecamatan Simpang Empat dan Batulicin. (M12)

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Silakan berkomentar tapi jangan bernuansa SARA.

    Beranda